Jejamuran

Jejamuran Resto merupakan surganya para pecinta segala olahan jamur yang paling lengkap di Jogja. Berbagai masakan dengan bahan utama jamur, bisa kamu dapatkan disini. Mengenai rasa dan varian menu yang ada, tidak perlu dipertanyakan lagi. Jejamuran Resto memberikan segalanya yang kamu inginkan dan pastinya memenuhi ekspektasi. Penasaran apa saja menu-menu yang menjadi favorit di Resto Jejamuran?

Menu-menu Favorit di Jejamuran Resto

Apabila mau dituliskan semua, sebenarnya ada banyak sekali menu yang menjadi favorit para pengunjung. Sayangnya kesempatan untuk berbagi kali ini terbatas, jadi hanya beberapa menu saja yang akan dijelaskan. Apa saja menu-menu yang menjadi favorit tersebut, silahkan disimak informasinya.

Rendang Jamur

Rendang merupakan makanan kebanggan Indonesia yang bahkan dinobatkan sebagai makanan no 1 didunia. Sayangnya, bagi kamu yang tidak bisa mengkonsumsi daging harus melewatkan makanan satu ini.

Untungnya itu dulu karena, sekarang Jejamuran sebagai salah satu resto kuliner Jogja, menghadirkan rendang jamur. Kenyalnya dan empuknya rasa daging yang biasa kita makan pada rendang, bisa kamu temukan pada jamur yang diolah.

Pokoknya kamu tidak akan kecewa mencicipi rendang jamur ini. Dari segi rasa, bahan, dan juga cara pembuatan sama saja. Sehingga, kamu bisa merasakan enaknya rendang meskipun tanpa daging dan diganti jamur.

Sate Jamur

Menu selanjutnya yang menjadi favorit di Jejamuran adalah sate jamur spesial. Sate jamur ini menggunakan jamur tiram sebagai bahan utama pembuatannya, selain dari bumbu yang digunakan.

Kenyalnya rasa jamur, yang bercampur dengan gurihnya bumbu ditambah aroma bakar yang sedap, menghasilkan cita rasa berbeda. Sate jamur ini disajikan dengan sambal kecap pedas manis dan segar. Potongan tomat yang ada membuat sate menjadi segar dan tidak membuatmu cepat bosan.

Pepes Shitake

Jamur shitake akhir-akhir ini mulai booming dan banyak yang menyukainya. Kalau kamu juga salah satunya, menu pepes shitake sangat cocok sebagai makanan pembuka.

Rasa daun kemangi yang segar dan berbagai bumbu rempah seperti kemiri dan kencur membuat perpaduan yang pas. Sangat cocok apabila dimakan dengan sepiring nasi panas. Mau pepes yang pedas atau tidak sesuai selera ya tetapi, kalau sedikit pedas memang lebih mantap.

Fuyunghai

Bagi kamu yang belum pernah mencicipi olahan telur satu ini bakal menyesal apalagi kalau fuyunghai jamur. Nikmat adonan fuyunghai yang lembut dan cukup tebal diberi saus jamur kancing pedas manis sangatlah enak.

Apalagi kalau sausnya juga diberi kacang polong, pipilan jagung, dan juga wortel yang menambah tekstur ketika dikunyah. Dimakan dengan atau tanpa nasi, menu satu ini sudah cukup mengenyangkan dan membuat lidah terpuaskan.

Semur Edan Jamur

Apabila menu-menu di atas masih biasa dalam level kepedasan, semur edan jamur dijamin berbeda. Buat kamu pecinta makanan pedas, atau super pedas, menu ini dijamin bisa memuaskan selera.

Level pedasnya benar-benar sangat pedas sehingga disebut dengan semur edan. Meskipun pedas, rasa gurih dan khas dari semur tetap terasa loh, untuk itu menu satu ini masuk ke menu favorit Je jamuran.

Tom Yum Jamur

Makanan pedas sudah, makanan yang dipanggang juga sudah, sekarang giliran makanan luar negeri. Tepatnya makanan dari negeri Gajah Putih atau Thailand yaitu tom yum.

Rasa tom yam yang gurih, asam dan sedikit pedas sangat cocok dipadukan dengan jamur. Cita rasa keduanya bertemu sempurna tanpa mengurangi rasa khas tom yam asli Thailand. Kalau kamu penasaran bagaimana uniknya perpaduan kedua rasa ini, langsung dipesan saja ya.

Lumpia Jamur

Terkadang bau rebung yang cukup menyengat membuat sebagian orang kurang suka dengan lumpia. Akan tetapi, hal ini tidak akan ditemukan di lumpia jamur khas Jejamuran Resto.

Lumpia yang disediakan diolah dengan sangat baik, jamur juga dimasak dan dibumbui terlebih dahulu. Jadi, ketika potongan lumpia masuk ke mulut, garingnya kulit bagian luar serta kenyal dan enaknya jamur bertemu jadi satu.

Menu satu ini termasuk cemilan atau makanan kecil, jadi pesan banyak juga tidak masalah. Biasanya setiap piring lumpia juga dibarengi dengan sambal spesial atau cabe pedas yang menggigit.

Jamur Asam Manis Portobello

Nama jamur portobello mungkin masih sedikit asing di telinga karena memang masih jarang diperjual belikan. Jamur ini bentuk dan warnanya sangat mirip dengan jamur shitake. Sama-sama bulat, dan berwarna kecoklatan pada seluruh permukaannya.

Tekstur jamur portobello sendiri lebih mengarah pada lembut, sehingga untuk anak-anak dan manula juga cocok.

Nasi Uduk Jejamuran

Nasi uduk jejamuran termasuk salah satu menu special dari Jejamuran Resto yang sudah bertahan lama. Menu ini bisa dibilang klasik dan tidak terlalu banyak berubah dari waktu ke waktu.

Hanya saja, untuk nasi uduk jejamuran ini lauk jamur yang disediakan dimasak dengan istimewa. Jamur juga disuwir kecil-kecil sehingga lebih mudah dimakan dan tidak perlu suir sendiri.

Fasilitas Jejamuran Resto

Jejamuran Resto memiliki beberapa fasilitas penunjang yang bisa didapatkan oleh pengunjung, fasilitas tersebut adalah ;

  • Mushola
  • Toilet
  • Toko Souvenir
  • Ruang Indoor
  • Ruang Outdoor
  • Hiburan Anak
  • Ruang Meeting
    Untuk ruang meeting kamu harus reservasi Jejamuran Resto beberapa hari sebelumnya. Untuk rombongan yang besar ruang meeting lebih disarankan agar kamu lebih bebas ketika berinteraksi.

Harga Makanan

Meskipun sekelas resto, harga makanan di Jejamuran masih sangat terjangkau untuk setiap porsinya. Jadi, walaupun kamu mengajak seluruh anggota keluarga tidak akan membuat kantong bolong.

Untuk menu makanan rentang harganya mulai dari Rp 12.000 – Rp 25.000 setiap porsinya. Sementara harga minuman disini mulai dari Rp 3.000 – Rp 13.000, sangat murah bukan?

Jam Buka Jejamuran

Jejamuran Resto buka setiap hari mulai pukul 9 pagi hingga 9 malam, dari hari Senin-Minggu. PAda hari besar, Jejamuran juga tetap buka loh, jadi kamu bisa melewatkan waktu libur bersama keluarga disini.

Ketika akan berkunjung ke Jejamuran, hari kerja akan lebih baik karena tidak terlalu ramai. Saat-saat hari minggu atau hari libur lain, jejamuran sangat ramai dan kemungkinan kamu haru menunggu.

Lokasi Jejamuran

Jejamuran Resto berada di Jalan Pendowoharjo, Niron, Pendowoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasi resto sendiri cukup dekat dengan Jogja Bay, kurang lebih hanya 11 Km saja, yang bisa ditempuh dalam waktu 22 menit.

Selain Jogja Bay, Kampung Flory Jogja juga lumayan dekat dari Jejamuran. Jaraknya hanya 3-4 Km saja tergantung jalan yang kamu pilih, kalau dihitung dari waktu perjalanan sekitar 11 menit. Jadi, sebelum menunggu waktu makan tiba, kamu bisa berjalan-jalan mengunjungi objek wisata terdekat yang ada.

Nah, itu dia berbagai informasi seputar menu favorit, lokasi, daftar harga, hingga jam buka Jejamuran Resto. Pokoknya bagi para pecinta jamur, wajib mengunjungi surganya berbagai olahan jamur satu ini. Kalau sampai lewat, sepertinya akan menyesal karena, jarang loh ada resto jamur selengkap ini.

Bagikan Artikel

Leave A Comment